Enter Keyword here..

And press enter.

Sensasi Kuliner Macao

Pada 17 Januari 2018 lalu, UNESCO dan Macao Special Administrative Region Government, meluncurkan kampanye “2018 Macao Year of Gastronomy”. Kampanye ini dibuat dengan tujuan melestarikan budaya kuliner Macao yang merupakan perpaduan budaya Barat dan Timur sekaligus memperkuat reputasi Macao sebagai pusat gastronomi dunia.

Di MARGOCITY, kegiatan tersebut dapat kita temui dalam bentuk #MacaoJakartaFoodTruck. Diadakan di area Outdoor Lobby Utama MARGOCITY pada 23 September 2018 lalu, sejak pukul 15.00 hingga 21.00, para pengunjung diberikan kesempatan untuk menikmati hidangan-hidangan penutup khas Macao, mulai dari Egg Tart (pastry berbentuk mangkuk yang di atasnya terdapat lapisan custard telur manis dan karamel), Serradura (lapisan remah-remah biskuit yang berpadu dengan puding lembut dari susu), serta Bubur Kepiting (bubur hangat berisi daging kepiting yang lembut dan gurih).

Bagi para pengunjung yang juga anggota Margocitizen, keseruan jadi berlipat-lipat. Karena, selain menikmati sajian yang jarang kita temui di Indonesia, member Margocitizen juga dapat berfoto bersama boneka Mak Mak yang merupakan maskot turisme Macao serta mendapatkan merchandise menarik dari badan pariwisata Macao.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *